Senin, 09 Januari 2017

AKREDITASI DKV SMKN 9 BANDUNG 2016

AKREDITASI
PROGRAM KEAHLIAN SENI RUPA
PAKET KEAHLIAN DESAIN KOMUNIKASI VISUAL
SMK NEGERI 9 BANDUNG


PENGERTIAN
Akreditasi sekolah adalah kegiatan penilaian (asesmen) sekolah secara sistematis dan komprehensif melalui kegiatan evaluasi diri dan evaluasi eksternal (visitasi) untuk menentuksn kelayakan dan kinerja sekolah.

DASAR HUKUM
Dasar hukum akreditasi sekolah utama adalah : Undang Undang No. 20 Tahun 2003 Pasal 60, Peraturana Pemerintah No. 19 Tahun 2005 Pasal 86 & 87 dan Surat Keputusan Mendiknas No. 87/U/2002.

TUJUAN
Akreditasi sekolah bertujuan untuk : (a) menentukan tingkat kelayakan suatu sekolah dalam menyelenggarakan layanan pendidikan dan (b) memperoleh gambaran tentang kinerja sekolah

FUNGSI
Fungsi akreditasi sekolah adalah : (a) untuk pengetahuan, yakni dalam rangka mengetahui bagaimana kelayakan & kinerja sekolah dilihat dari berbagai unsur yang terkait, mengacu kepada baku kualitas yang dikembangkan berdasarkan indikator-indikator amalan baik sekolah, (b) untuk akuntabilitas, yakni agar sekolah dapat mempertanggungjawabkan apakah layanan yang diberikan memenuhi harapan atau keinginan masyarakat, dan (c) untuk kepentingan pengembangan, yakni agar sekolah dapat melakukan peningkatan kualitas atau pengembangan berdasarkan masukan dari hasil akreditasi

PRINSIP
Prinsip – prinsip akreditasi yaitu : (a) objektif, informasi objektif tentangg kelayakan dan kinerja sekolah, (b) efektif, hasil akreditasi memberikan informasi yang dapat dijadikan dasar dalam pengambilan keputusan, (c) komprehensif, meliputi berbagai aspek dan menyeluruh, (d) memandirikan, sekolah dapat berupaya meningkatkan mutu dengan bercermin pada evaluasi diri, dan (d) keharusan (mandatori), akreditasi dilakukan untuk setiap sekolah sesuai dengan kesiapan sekolah.

PENILAIAN AKREDITASI
Akreditasi sekolah mencakup penilaian terhadap DELAPAN standar sekolah, yaitui (1) standar isi : kurikulum dan proses belajar mengajar; (2) standar proses : administrasi dan manajemen sekolah; (3) standar pengelolaan : organisasi dan kelembagaan sekolah; (4) standar sarana dan prasarana : sarana prasarana (5) standar tenaga pendidik dan kependidikan; (6) standar pembiayaan; (7) standar kelulusan : kelulusan peserta didik; dan (7) standar penilaian. Masing-masing kompoenen dijabarkan ke dalam beberapa aspek. Dari masing-aspek dijabarkan lagi kedalam indikator. Berdasarkan indikator dibuat item-item yang tersusun dalam Instrumen Evaluasi Diri dan Instrumen Visitasi.

PELAKSANAAN AKREDITASI
Program keahlian seni rupa, paket keahlian Desain Komunikasi Visual SMKN 9 Bandung untuk pertama kalinya melaksanakan akreditasi setelah beroperasi selama 3 tahun terhitung mulai dari tahun pelajaran 2013/2014 s.d tahun 2015/2016  dan telah meluluskan angkatan pertama dengan 100% kelulusan 

Jadwal kegiatan Visitasi akreditasi paket keahlian Desain Komunikasi Visual dilaksanakan pada hari Jumat & Sabtu, tanggal 09 & 10 September tahun 2016, bertempat di ruang restoran SMKN 9 Bandung Jalan Soekarno-Hatta KKM. 10 Bandung


Kegiatan diawali dengan pembukaan acara dan ucapan selamat datang oleh MC Ibu Ida Maryani, S.Pd yang dilanjutkan dengan sajian tari merak dari peserta didik paket keahlian desain komunikasi visual



Kegiatan dilanjutkan dengan penayangan video profil paket keahlian desain komunikasi visual, dan video dokumentasi proses pembelajara wajib C dan video testimonial PKL


Kegiatan dilanjutkan dengan sambutan-sambutan, yang diawali dengan sambutan dan ucapan selamat datang dari bapak Drs. Ontahari (Kepala SMKN 9 Bandung).

 

Sambutan dilanjutkan dari tim assesor bapak drs. HM. Waluyo (Pengawas SMK Kota Depok) dan bapak Priyanto (Pengawas SMK Kab. Subang) sekaligus memberikan arahan teknis pelaksanaan visitasi akreditasi.
 

Setelah rangkaian sambutan selesai, kegiatan dilanjutkan dengan pembacaan doa untuk kelancaran dan kesuksesan kegiatan visitasi akreditasi yang dipimpin oleh bapak Riki Khaerul Anwar, S.Pd.


Seluruh tim akreditasi paket keahlian desain komunikasi visual SMKN 9 Bandung turut memanjatkan doa denga khususk untuk kelancaran dan kesuksesan akreditasi.

Akhirnya tibalah waktunya pada kegiatan inti yaitu visitasi akreditasi, untuk mempermudah proses visitasi tim di bagi menjadi 2 : tim pertama dengan assesor bapak Drs. Waluyo yang akan melakukan visitasi untuk standar isi, standar proses, standar kelulusan, dan standar penilaian dilayani oleh tim akreditasi yang terdiri dari Aep Saepudin, S.Pd (ketua paket keahlian DKV), Euis Emawati, S.Pd., Yanti Rahmayanti, S.Pd (Waka. Kurikulum), Elly Takarini, S.Pd, M.M.pd (waka. kesiswaan), Lia Yanu, S.T Par dan Imas Rohimah, S.Pd, (tim kurikulum), Irma Kania, S.Pd (koord. Bp/BK), Yusuf Ramdhani, S,Pd. (guru DKV), dll.

 
tim kedua dengan assesor bapak Drs. Priyanto yang akan melakukan visitasi untuk standar pengelolaan, standar sarana dan prasarana, standar pendidik dan tenaga kependidikan, standar pembiayaan dilayani oleh tim akreditasi yang terdiri dari Daliswana, S.Pd (guru DKV), Ipan Nurfahmil Ulum (guru DKV), Sofia Masriani, S.Pd. (waka SMM), Nawal Said, S.Pd, M.M.Pd (waka. humas), Heri Sudiana, S.Pd, M.T (waka. sarana), Ramsida Situmorang (bendahara komite sekolah), Budi Utama (bendahara), S.Pd, Dra. Sri Larasati (staf. humas), dll.

 
 

Kegiatan visitasi akreditasi pada hari pertama dan hari kedua berjalan dengan lancar, secara umum semua pertanyaan dari tim assesor dapat di jawab dan dilengkapi dengan bukti fisik. Masih terdapat beberapa kekurangan yang memerlukan perbaikan, namun secara umum seluruh tuntutan instrumen akreditasi dapat dipenuhi. Hal ini tentu berkat kerja keras dan kerjasama dari tim akreditasi dan semua pihak terutama bidang kerja yang terkait.


Evaluasi dan Penutupan  Visitasi Akreditasi



Rasa lega yang tak terkira dan ucapan syukur kepada Allah SWT atas segala kemudahan dan kelancaran dalam proses akreditasi dirasakan oleh seluruh tim sukses akreditasi DKV ketika menyimak evaluasi dan apresiasi positif dari tim assesor untuk proses pelaksanaan visitasi kreditasi.
 

  


Kegiatan penutupan dilanjutkan dengan penyerahan cinderamata untuk tim assesor dan foto bersama tim assesor dan tim sukses akreditasi DKV SMKN 9 Bandung

 
 


HASIL AKREDITASI
Hasil akreditasi berupa : (a) Sertifikat Akreditasi Sekolah, dan (b) Profil Sekolah, kekuatan dan kelemahan, dan rekomendasi.Sertifikat Akreditasi Sekolah adalah surat yang menyatakan pengakuan dan penghargaan terhadap sekolah atas status dan kelayakan sekolah melalui proses pengukuran dan penilaian kinerja sekolah terhadap komponen-komponen sekolah berdasarkan standar yang ditetapkan BAN-SM untuk jenjang pendidikan tertentu.


PEMBAGIAN SERTIFIKAT AKREDITASI 
Pengumuman dan pembagian sertifikat akreditasi SMK kota Bandung dilaksanakan pada hari senin, tanggal 09 Januari tahun 2017 jam 14/00 s.d selesai bertempat di aula SMK Pasundan 1 Bandung yang beralamat di Jl. Balonggede No.44, Balonggede, Regol, Kota Bandung, Jawa Barat 40251.

SERTIFIKAT AKREDITASI 
 



Terima Kasih
kepada seluruh tim sukses akreditasi DKV dan seluruh pihak terkait yang telah turut mensukseskan visitasi akreditasi DKV SMKN 9 Bandung tahun 2016.


Semoga nilai akreditasi yang sudah di raih menjadi motivasi untuk paket keahlian DKV SMKN 9 Bandung untuk terus berkarya kreatif dan berprestasi.

TERIMA KASIH


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih atas komentar yang anda berikan